Perubahan Warna Planet Indikasi Kehidupan Alien


NEW YORK--MI: Cara baru membandingkan warna dan intensitas pantulan cahaya dari permukaan Bumi dengan yang terjadi pada eksoplanet diyakini sebagai cara mendeteksi kehadiran lautan, benua, dan bahkan tidak tertutup kemungkinan juga mendeteksi kehadiran kehidupan alien.

Untuk itulah kini para peneliti melengkapi diri dengan skema warna yang mencerminkan ciri kehidupan unik di Bumi untuk pengamatannya terhadap objek luar angkasa sejauh puluhan tahun cahaya. "Dengannya kita bisa menyimpulkan komposisi di permukaan sebuah eksoplanet," ungkap seorang mahasiswa doktoral Universitas Tokyo Yuka Fuji di makalahnya yang diterbitkan di Astrophysical Journal baru-baru ini. Eksoplanet merupakan planet yang berada di luar tata surya kita.

Menurutnya, metode tersebut memungkinkan para astronom untuk berburu tanah, salju, lautan, ataupun tumbuh-tumbuhan di eksoplanet. Hal tersebut selama puluhan tahun belakangan diyakini sangat sulit untuk divisualisasikan.

Namun masalahnya, teleskop terbesar di Bumi saat ini pun baru mampu menampilkan gambaran eksoplanet terdekat dengan Bumi tidak lebih dari satu titik cahaya. Ini diakibatkan langkanya partikel cahaya atau foton yang tercermin dari eksoplanet yang kemudian menjangkau triliunan mil jarak ke teleskop Bumi.

Harapan satu-satunya saat ini adalah berharap instrumen peneropongan di masa mendatang tidak hanya mampu mendeteksi eksoplanet sebagai satu titik cahaya saja. "Karena memang sulit untuk mendapatkan foton yang cukup dari planet yang sangat jauh untuk mendeteksi permukaannya," ungkap Fiji.

Ditambahkannya, meskipun memantulkan sangat sedikit cahaya, pantulan sinar dari eksoplanet tetap membawa ciri khasnya. Dengan menggunakan spektroskopi, para astronom boleh dikatakan telah menemukan fakta ringan mengenai keberadaan berbagai macam gas di atmosfir eksoplanet.

"Kita tidak bisa secara langsung mengidentifikasi hijau, biru, dan bintik warna merah di permukaan. Namun kita bisa mengamati rata-rata total warna yang terlihat di atas permukaan eksoplanet tersebut untuk dibandingkan dengan skema warna ciri-ciri Bumi," tambah Fiji. (Mar/Space/OL-04)

source : http://www.mediaindonesia.com/read/2010/05/05/142934/45/7/Perubahan-Warna-Planet-Indikasi-Kehidupan-Alien-

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Perubahan Warna Planet Indikasi Kehidupan Alien"

Post a Comment